top of page
Writer's pictureStanley Stanley

Berkesan! Study Tour FTP 2024: Liburan Sambil Belajar, Momen Keakraban Antar Mahasiswa FTP UKWMS

Updated: May 4

Rabu-Minggu, 24-28 April 2024 yang lalu, Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya (FTP UKWMS) melaksanakan kegiatan study tour  ke Sidoarjo-Bali. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda rutin FTP UKWMS yang sempat terhenti selama pandemi covid-19. Setelah sempat terhenti selama beberapa tahun, di tahun 2024 ini akhirnya kegiatan study tour  kembali dilaksanakan. Study tour ke Sidoarjo-Bali tahun ini diikuti oleh mahasiswa angkatan 2020, 2021, 2022, serta beberapa mahasiswa angkatan 2023. Tak hanya diikuti oleh mahasiswa saja, beberapa Dosen dan Tenaga Kependidikan juga turut serta mendampingi sepanjang kegiatan berlangsung selama 4 hari.

     Sesuai dengan namanya, tak hanya diajak untuk berlibur, namun peserta study tour juga diajak untuk belajar dan berkenalan dengan pekerjaan yang berkaitan dengan bidang pangan melalui kunjungan ke sejumlah industri pangan. Study tour sekaligus menjadi momen yang mempererat keakraban (bonding) antar mahasiswa FTP melalui serangkaian kegiatan yang dilalui bersama. Selain mempererat keakraban antar mahasiswa FTP lintas angkatan, study tour sekaligus menjadi momen yang mempererat keakraban dengan para Dosen dan Tenaga Kependidikan yang turut mendampingi sepanjang kegiatan ini. 

        Kegiatan dimulai ketika hari Rabu, 24 April 2024 rombongan peserta study tour berangkat bersama dari kampus UKWMS Dinoyo menggunakan 2 bus. Tujuan pertama di hari itu adalah kunjungan industri ke PT. Santos Jaya Abadi yang berlokasi di Sidoarjo, Jawa Timur. Setibanya di PT. Santos Jaya Abadi, peserta juga diajak untuk mengenal sejarah serta operasional perusahaan penghasil sejumlah minuman kopi ternama di Indonesia ini. Tak hanya diberikan penjelasan saja, para peserta diajak untuk menyaksikan secara langsung kegiatan produksi berbagai minuman kopi yang berlangsung di PT. Santos Jaya Abadi. Selepas kunjungan industri, rombongan kembali melanjutkan perjalanan menuju Bali. Setelah melalui perjalanan yang panjang, akhirnya rombongan tiba di hotel Grand Istana Rama, Kuta, Bali sekira pukul 05.00 WITA. 


         Kegiatan hari kedua dilanjutkan dengan kunjungan ke Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana (FTP Unud) Bali. Disambut dengan baik oleh perwakilan mahasiswa serta beberapa Dosen FTP Unud, kami mendapat kesempatan untuk mengenal keseharian mahasiswa FTP disana. Bagian paling berkesan adalah ketika kami diajak berkeliling melihat fasilitas-fasilitas (laboratorium) yang ada di FTP Unud. Tak hanya diajak berkeliling, disana kami juga berkesempatan bertukar gagasan mengenai berbagai kegiatan organisasi kemahasiswaan yang ada di FTP Unud, meliputi program-program kerja serta susunan organisasi kemahasiswaan yang ada disana. Kunjungan ke FTP Unud ditutup dengan sesi dokumentasi bersama. Pengalaman berkesan selama study tour semakin bertambah ketika kegiatan hari itu dilanjutkan dengan kunjungan ke Tanjung Benoa. Disana, tenaga kami kembali diisi melalui makan siang bersama sebelum kami melanjutkan kegiatan dan menikmati waktu di Tanjung Benoa. Selepas berkegiatan di Tanjung Benoa, kegiatan hari itu dilanjutkan dengan menyaksikan penampilan salah satu kekayaan budaya Bali, yaitu pertunjukan Tari Kecak di Sanggar Seraya Budaya Singapadu. Penampilan Tari Kecak menjadi penutup rangkaian kegiatan di hari kedua sebelum  kembali ke hotel untuk bermalam.

        Jumat, 26 April 2024 agenda study tour dilanjutkan dengan kunjungan industri ke PT. Junglegold Chocolate Factory. Disana, kami mendapat banyak pengetahuan baru seputar produksi coklat, mulai dari proses mengolah biji coklat lokal yang berkualitas hingga akhirnya dapat dihasilkan produk coklat berkualitas yang dapat diterima dengan baik oleh konsumen. Tak hanya dijelaskan mengenai proses produksi coklat saja, kami juga diajak untuk menyaksikan secara langsung bagaimana mesin-mesin bekerja memproduksi coklat di PT. Junglegold Chocolate Factory. Selepas kunjungan industri ke PT. Junglegold Chocolate Factory, kegiatan dilanjutkan dengan kunjungan industri ke Pie Susu Dewata. Disana, tak hanya menyaksikan secara langsung bagaimana proses produksi oleh-oleh khas Bali tersebut saja, tetapi kami juga mendapat banyak pengetahuan baru seputar dunia bisnis yang dijelaskan oleh Bu Kadek selaku pendiri PT. Angga Cahaya Dewata. 



        Bagian paling menarik sekaligus puncak acara di hari ketiga adalah ketika kegiatan hari itu ditutup dengan acara gala dinner di hotel. Gala dinner ini mengusung tema yang tak biasa, yaitu “sleep over”. Di acara gala dinner ini, Peserta study tour dibebaskan untuk mengenakan kostum sekreatif mungkin sesuai dengan tema yang telah ditentukan. Puncak dari serangkaian acara di hari ketiga ini sekaligus sebagai ‘malam keakraban’, dimana melalui acara ini, bonding antar mahasiswa FTP semakin dipererat. Setiap interaksi dan tawa yang hadir di acara gala dinner malam itu menyisakan kenangan yang amat berharga dan berkesan bagi para peserta study tour. Acara tersebut sekaligus mengakhiri serangkaian kegiatan di hari ketiga study tour. Selepas gala dinner, peserta study tour diberikan free time atau waktu bebas yang dapat diisi dengan kegiatan lainnya. 

        Sabtu, 27 April 2024 atau hari keempat study tour, kami diberikan free time hingga pukul 12.30 WITA. Rentang waktu bebas tersebut dapat dimanfaatkan untuk mengunjungi tempat-tempat wisata, atau kegiatan apapun yang dapat dilakukan untuk mengisi waktu. Free time tersebut juga menjadi kesempatan untuk berkemas sebelum kembali ke Surabaya. Waktu berlalu cepat hingga pada pukul 13.00 WITA peserta study tour check out dari hotel untuk perjalanan pulang ke Surabaya. Sebelum perjalanan pulang, kami singgah terlebih dahulu ke Pusat Oleh Oleh Agung. Perjalanan kemudian dilanjutkan menuju Surabaya. Setelah melalui perjalanan yang panjang, kami tiba di kampus UKWMS Dinoyo hari Minggu, 28 April 2024 sekitar pukul 04.00 WIB. 

       Rangkaian kegiatan Kunjungan Industri dan study tour Sidoarjo-Bali, 24-28 April 2024 menjadi momen yang amat berkesan. Tak hanya liburan sambil belajar, namun sekaligus sebagai momen yang mempererat keakraban antar mahasiswa FTP UKWMS. 


Sampai jumpa di acara-acara FTP UKWMS selanjutnya! TVA-


Tags:

75 views0 comments

Comentários


bottom of page