Cerita Unik Dibalik Kopi-Kopi Viral
Hai Foodies, pastinya kalian tidak asing bukan dengan kedua minuman viral ini. Kopi joss dan dalgonacoffee merupakan minuman berbahan dasar kopi yang pernah viral pada masanya. Mungkin di antara Foodies yang sedang membaca artikel ini sudah mencicipi kedua kopi ini, tapi apakah kalian tau sejarah dari kopi-kopi yang sempat viral, seperti dalgona coffee yang viral di awal masa pandemik Covid-19? Atau sejarah dari kopi joss yang menarik perhatian wisatawan yang berlibur ke Daerah Istimewa Yogyakarta? Kalau belum tausejarah dari kedua minuman tersebut, kali ini tim FOODNET akan memberikan informasi sejarah dari kedua minuman tersebut. Yuk, simak lebih lanjut artikel ini.
Kopi joss merupakan kopi khas dari Daerah Istimewa Yogyakarta yang disajikan menggunakan arang panas, yang dimasukkan ke dalam seduhan kopi hitam dan gula kemudian dihidangkan. Kopi joss begitu digemari sehingga banyak angkringan di Jogja yang menyajikan kopi ini, bahkan ada beberapa angkringan yang menjadikan kopi ini sebagai menu andalan. Harga yang murah serta sensasi minum yang unik membuat kopi ini memiliki daya tarik tersendiri.
Gambar 1. Kopi Joss
Sumber: Indonesia Culinary (2012)
Kopi joss pertama kali dibuat di angkringan Lik Man yang berlokasi di utara Stasiun Tugu pada akhir tahun 1980. Saat itu, ada seorang masinis yang singgah dan meminta dibuatkan kopi di angkringan tersebut. Lik Man, pemilik angkringan tersebut langsung meracik kopi dengan merebusnya di dalam sebuah kaleng. Ia kemudian menambahkan sepotong arang agar kopi tersebut lebih matang. Karena rasanya yang unik, kopi racikan Lik Man tersebut mulai terkenal di kalangan pekerja Stasiun Tugu. Tak lama kemudian kepopuleran kopi tersebut menyebar luas dan memiliki pelanggan yang semakin banyak. Pelanggan yang suka dengan kopi arang buatan Lik Man menyebutnya sebagai kopi joss.
Setelah membahas kopi joss ada satu lagi minuman berbahan dasar kopi yang tidak kalah viral yaitu dalgona coffee. Dalgona coffee merupakan minuman yang viral di berbagai platform media sosial yang ramai ketika pandemik Covid-19 sedang melanda di Indonesia. Kopi hitam bubuk yang dikocok bersama air sehingga terbentuk foam kopi dengan tambahan susu fullcream yang membuat rasa kopi ini menjadi lebih nikmat. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat dalgonacoffee tidak sulit untuk ditemukan. Selain itu, harga bahan yang terjangkau membuat banyak orang tertarik untuk membuatnya.
Gambar 2. Dalgona Coffee
Sumber: Julie (2020)
Sebenarnya dari mana asal usul dalgona coffee? Mengapa dalgona coffee yang awalnya sangat terkenal di Korea Selatan bisa merambah sampai ke penjuru dunia termasuk Indonesia? Saat ini, dalgona coffee dikenal sebagai secangkir minuman dari kreasi kopi dan susu, namun jika Foodies berkesempatan untuk pergi ke Korea Selatan, dalgona bukanlah minuman kopi dan susu yang ramai dibuat di berbagai negara, melainkan sebuah permen tradisional khas Korea Selatan yang berbahan dasar gula.
Tidak banyak yang tahu bahwa dalgona atau dalam Bahasa Koreanya ppogi memiliki arti “minuman madu”. Permen ini memiliki rasa yang manis dan sangat khas. Selain itu, bahan yang diperlukan untuk membuat permen dalgona juga tidak sulit karena hanya membutuhkan air, gula, dan baking soda. Permen ini awalnya dibuat setelah perang Korea tahun 1950-1953. Personel angkatan darat Amerika Serikat memberikan permen atau gula-gula untuk anak-anak setempat.
Orang tua anak-anak Korea Selatan pada masa itu tidak dapat menyisihkan uang untuk membeli permen untuk anaknya sehingga muncullah ide untuk membuat permen versi mereka sendiri. Dalgona dibuat dengan cara mencampurkan gula dan merebusnya dengan air sampai mulai berubah warna menjadi agak kuning atau kerap disebut karamelisasi. Setelah itu, diberikan baking soda agar mengembang dan ketika dingin, air gula tersebut akan mengeras, menjadi ringan, dan renyah seperti permen. Sejakitu, permen dalgona naik daun di tahun 1980-an. Dalgona dijual dalam bentuk seperti lollipop, dengan cap gambar berbagai macam di tengahnya.
Viralnya dalgona coffee dimulai dari Aktor Korea Selatan yaitu Jung Il Woo. Cerita bermula saat Januari 2020, Jung Il Woo syuting di Macau untuk salah satu program televise. Actor kelahiran 1987 itu memesan kopi ketika makan disebuah kedai. Sang pemiliki kedai meramu kopi dengan gula pasir yang diaduk sebanyak 400 kali lalu ditambahkan air panas dan es batu. Pada saat Jung Il Woo meminumnya ia teringat pada jajanan bernama Dalgona yang ia makan ketika sekolah dasar, setelah itu ia menjuluki minuman tersebut sebagai dalgona coffee.
Nah, gimana nih, Foodies sudah lebih tau kan tentang sejarah kedua minuman viral ini? Setelah membaca artikel ini, wawasan kalian tentang kedua minuman ini menjadi bertambah bukan? Cukup sekian informasi sejarah kopi joss dan dalgonacoffee dari tim FOODNET. Sampai jumpa di artikel berikutnya.
Daftar Pustaka
Culinary, Indonesia. 2012. Kopi Jos.
https://indonesianculinary.tumblr.com/post/31974951190/kopi-jos (29 Januari 2021).
Julie. 2020. Dalgona Coffee Recipe – How to Make Whipped Coffee. https://www.eatwellexploreoften.com/?s=dalgona+coffee (29 Januari 2021).
Kautsat, N. D. 2020. Berawal dari Pesanan Masinis di Stasiun Tugu.
https://m.merdeka.com/jateng/tak-banyak-yang-tahu-ini-sejarah-kopi-joss-khas-jogja-yang-melegenda.html?page=2 (29 Januari 2021).
Wijaya, Y. G. 2020. Asal Usul Dalgona Coffee yang Viral Sedunia, Benarkah dari Korea?. Jakarta: Kompas.
Hinggar. 2020. Dalgona Coffee Mendunia dan Menjadi Viral, Aktor Tampan Asal Korea Selatan Ini yang Awalnya Mempopulerkan Minuman dari Negeri Gingseng. https://star.grid.id/read/452106533/dalgona-coffee-mendunia-dan-menjadi-viral-aktor-tampan-asal-korea-selatan-ini-yang-awalnya-mempopulerkan-minuman-dari-negeri-ginseng-itu?page=all (20 Februari 2021).
Commentaires